
- 500 gram daging sapi dan jeroan, potong dadu 1 cm
- 200 ml santan, buat kental dan cair
- 250 ml susu sapi segar/ susu ultra tawar
- air secukupnya
- 4 cm lengkuas
- 2 cm jahe
- 2 batang sereh/ serai
- 2 lembar daun salam
- 1 sdm Mentega/ minyak samin
- 1 sdm lada, sangrai
- ½ sdt jinten, sangrai
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- ½ biji pala, sangrai
- 3 butir kemiri, sangrai
- 5 butir Bawang merah
- 4 siung Bawang putih
- garam sesuai selera
- 10 buah cabe rawit merah
- 1 cabai merah besar
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt garam
- Daun bawang, diiris halus
- Tomat, diiris kasar
- Kentang yang sudah digoreng, diiris kasar
- Jeruk limau, dibelah dua
- Emping
- Kecap manis
- Bawang goreng
- Asinan acar
- Didihkan air kemudian masukkan daging dan jeroan bersama potongan jahe dan lengkuas. Rebus hingga empuk. Angkat daging dan jeroan lalu tiriskan. Jadikan air rebusan sebagai kaldu daging.
- Goreng daging dan jeroan dengan minyak panas hingga berwarna sedikit kecokelatan. Angkat dan sisihkan.
- Tumis bumbu-bumbu yang dihaluskan hingga wangi, masukkan santan cair, 125 ml susu cair, dan mentega biarkan hingga meletup-letup. Angkat.
- Masukkan tumisan bumbu beserta daun salam, dan batang serai ke dalam air kaldu daging, masak hingga wangi. Masukkan santan kental dan sisa susu beserta potongan-potongan daging dan jeroannya.
- Panaskan selama kurang lebih 10 menit. Angkat dan sajikan bersama sambal dan bahan pelengkap.
No comments: