10 Tempat Wisata Budaya Paling Populer Indonesia 2016
"Tempat-tempat wisata budaya Indonesia ini yang paling banyak dikunjungi oleh para wisatawan"ReyGinaWisata - Wisata Budaya adalah sebuah jenis kegiatan pariwisata yang menggunakan kebudayaan sebagai objeknya. Indonesia sendiri merupakan sebuah negara kepulauan terbesar dunia yang banyak memiliki suku, bahasa dan budaya. Tempat-tempat wisata budaya di Indonesia terkenal dengan gaya arsitektur bangunan dari seni ukir, seni patung serta relief-relief yang sangat indah dan sempurna sehingga tempat-tempat Wisata Budaya Indonesia dibawah ini menjadi sangat populer dan banyak dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara.
1. Pura Tanah Lot, Bali
Pura Tanah Lot adalah sebuah Destinasi Wisata Budaya di Bali, Indonesia. D i tempat ini terdapat dua pura yang terletak diatas batu besar. Pura ini merupakan pura laut tempat pemujaan dewa-dewa penjaga laut. Tempat ini menjadi salah satu tempat paling populer sebagai tempat wisata budaya yang banyak dikunjungi oleh para wisatawan mancanegara karena keindahan alamnya serta sebagai tempat yang menakjubkan untuk melihat matahari tenggelam (sunset).
Objek Wisata Budaya nan indah ini terletak di Beraban, Kediri, Tabanan atau sekitar 13 kilometer sebelah selatan kota Tabanan, Bali. Selain dapat menikmati keindahan sunset di Pura Tanah Lot Anda juga dapat menyaksikan Budaya Odalan yang diperingati setiap 210 hari sekali.
2. Candi Borobudur, Jawa Tengah
Borobudur adalah sebuah candi Buddha dan monumen Buddha terbesar di dunia yang terletak di Desa Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Candi berbentuk stupa ini dibangun oleh para penganut Agama Buddha Mahayana sekitar abad ke-8 masehi.
Borobudur merupakan mahakarya seni rupa Buddha Indonesia sebagai contoh pusat percapaian keselarasan teknik arsitektur dan estetika seni rupa Buddha di Pulau Jawa. Di Candi Borobudur Anda dapat menyaksikan kelanjutan unsur lokal struktur megalitik punden berundak atau piramida bertingkat yang ditemukan dari periode Prasejarah Indonesia.
Bangunan yang termasuk salah satu Situs Warisan Dunia Unesco ini selain sebagai Tempat Wisata Budaya Indonesia paling populer di Indonesia, Candi Borobudur juga masih digunakan sebagai tempat ziarah keagamaan terutama dalam memperingati hari Trisuci, Waisak.
3. Candi Prambanam, Sleman
Candi Prambanam atau Candi Loro Jonggrang adalah sebuah Destinasi Wisata Budaya Indonesia yang dibangun pada abad ke-9 masehi di Kecamatan Prambanan, Sleman dan Kecamatan Prambanan, Klaten atau sekitar 17 kilometer timur laut dari Kota Yogyakarta.
Candi yang termasuk sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO dan Candi Hindu terbesar di Indonesia sekaligus sebagai candi terindah dan termegah di Asia Tenggara menjadikan Candi Prambanan sebagai Tempat Wisata Budaya palling populer bagi wisatawan di seluruh dunia.
4. Pura Luhur Uluwatu, Bali
Pura Luhur Uluwatu merupakan sebuah pura yang berada di ujung barat daya Pulau Bali di atas anjungan batu karang yang terjal dan tinggi serta menjorok le laut ini merupakan Pura Sad Kayangan yang dipercaya oleh ummat Hindu sebagai penyangga dari 9 mata angin.
Pura yang terletak di Desa Pecatu, Kecamatan Kuta, Badung, Provinsi Bali ini menjadi sangat populer karena dibawahnya adalah Pantai Pecatu yang seringkali digunakan sebagai olahraga Selancar (surfing) kelas dunia. Bahkan banyak even surfing berskala internasional di adakan di Pantai Pecatu. Ombak di pantai ini terkenal amat cocok untuk dijadikan tempat selancar selain menikmati keindahan alam Bali yang memang sangat memanjakan mata.
5. Istana Tirta Gangga, Bali
Istana Tirta Gangga adalah bekas istana kerajaan yang terletak di bagian timur, Pulau Bali atau sekitar 5 kilometer dari Karangasem dekat dengan Gunung Agung. Tempat ini menjadi terkenal dan sangat populer dikalangan para wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara karena istana airnya yang dimiliki oleh Kerajaan Karangasem.
Di Istana Air Tirta Gangga Anda akan disuguhkan oleh sebuah labirin kolam dan air mancur yang dikelilingi oleh taman yang rimbun serta patung-patung yang indah.
6. Kapal Karam USS Liberty, Bali
Kapal Karam USS Liberty adalah sebuah kapal perang yang telah karam akibat terjadinya Perang Dunia II pada tahun 1942. Perairan di tempat kapal karam ini menjadi popeler dan menakjubkan karena ditumbuhi aneka karang warna warni serta menjadi tempat menarik bagi biota laut yang hidup diantara reruntuhan besi tua kapal.
Karang di kapal ini sudah jadi karena tenggelam sejak tahun 1942 lalu sehingga banyak para penyelam mancanegara yang datang berkunjung untuk melihat pemandangan bawah laut Kapal Karam USS Liberty di perairan sekitar Pulau Bali.
7. Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh
Masjid Raya Baiturrahman adalah masjid Kesultanan Aceh yang dibangun oleh Sultan Iskandar Muda Mahkota Alam pada tahun 1022 masehi. Bangunan indah dan megah yang mirip dengan Taj Mahal, India ini terletak tepat di jantung ibukota Banda Aceh.
Sebagai tempat sejarah yang mempunyai nilai histori tinggi, Saat ini Masjid Raya Baiturrahman juga dijadikan sebagai Tempat Wisata Budaya yang mampu membuat para wisatawan yang datang berdecak kagum akan sejarah dan keindahan arsitekturnya, ukirannya yang menarik, halaman yang luas dengan kolam pancuran air bergaya Kesultanan Turki Utsmani.
8. Pura Tirta Empul, Bali
Pura Tirta Empul adalah sebuah pura Hindu yang terletak di Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, Pulau Bali, Indonesia. Tempat ini menjadi terkenal dan populer dikalangan wisatawan dengan air sucinya dimana orang-orang Hindu Bali mencari penyucian diri.
Pura yang dibangun pada tahun 962 masehi selama masa Wangsa Warmadewa, Di tempat adanya mata air besar. Sementara disisi kirinya terdapat sebuah vila modern di atas bukit yang pada awalnya di bangun untuk kunjungan Presiden Soekarno pada tahun 1954 yang sekarang digunakan sebagai tetirah bagi tamu-tamu penting.
9. Pura Besakih, Bali
Pura Besakih adalah sebuah komplek pura yang terletak di Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem, Bali merupakan pusat kegiatan dari seluruh pura yang ada di Pulau Bali. Diantara banyaknya pura-pura yang terdapat di komplek Pura Besakih, Pura Penataran Agung adalah pura terbesar dan terbanyak bangunan-bangunan pilinggihnya, terbanyak jenis upakaryanya dan merupakan pusat dari semua pura yang ada di komplek Pura Besakih.
Selain dijadikan sebagai tempat beribadah, Pura Besakih yang diusulkan menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO ini juga merupakan salah satu Tempat Wisata Populer di Pulau Bali yang banyak dikunjungi wisatawan mancanegara
10. Istana Maimun, Medan
Isatana Maimun adalah sebuah Istana Kesultanan Deliyang juga merupakan salah satu ikon Kota Medan, Sumatera Utara. Isatana yang di desain oleh Arsitektur Italia dan dibangun oleh Sultan Deli, Sultan Mahmud Al Rasyid pada tahun 1891 masehi.
Arela bangunan yang memiliki luas 2.772 meter persegi dan 30 ruangan ini yang terdiri dari 2 lantai dan memiliki 3 bagian yaitu bangunan induk, bangunan sayap kiri, dan bangunan sayap kanan.
Saat ini Istana Maimun merupakan salah satu Tempat Wisata Budaya Paling Populer di Indonesia karena usianya yang sudah tua namun juga memiliki desain interior yang unik yang memadukan unsur-unsur Warisan Kebudayaan Melayu dengan gaya Islam, Spanyol, India dan Italia.
Nah itulah 10 Tempat Wisata Budaya Paling Populer Indonesia 2016 yang banyak dikunjungi oleh para wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara dari berbagai penjuru dunia.
No comments: